Sukseskan Tilik Candi Borobudur Marathon 2022, Koramil 19 Borobudur Amankan Rute

    Sukseskan Tilik Candi Borobudur Marathon 2022, Koramil 19 Borobudur Amankan Rute
    Danramil 19/ Borobudur Kapten Caj Budi Krismanto Memberikan Ucapan Selamat Kepada Pemenang lomba Lari Marathon

    MAGELANG, - - Koramil 19/Borobudur turut serta dalam pengamanan kegiatan Tilik Candi Borobudur Marathon 2022, sebanyak 30 orang personel Kodim 0705/Magelang di kerahkan dalam pelaksanaan kegiatan Marathon 2022 di Borobudur, Minggu (13/11), kemarin.

    Tampak hadir dalam kegiatan Tilik Candi Borobudur Marathon 2022 Pabandya Komsos Dam IV/Dip Letkol Inf Syarifudin Yahya, S.Pd., M.M. mewakili Pangdam IV/Dip.

    Danramil 19/ Borobudur kapten Caj Budi Krismanto mengatakan, Dalam kegiatan tersebut personel TNI dari Kodim 0705/Magelang bersama Polresta Magelang berada di sepanjang rute yang dilalui peserta lari Tilik Candi Borobudur Marathon 2022. Kegiatan Tilik Candi Borobudur Marathon 2022 menempuh jarak 21 Km.

    Hari kedua penyelenggaraan Borobudur Marathon 2022 dilangsungkan pada hari ini, Minggu 13/11/2022, di Taman Lumbini, Candi Borobudur, Magelang, Jawa Tengah.

    Dalam kegiatan Tilik Candi Borobudur Marathon 2022 Khairullah menjadi runner pertama dengan waktu 1:18:02. Di belakang Khairullah, ada Irwandi Fokatea sebagai finisher kedua dengan waktu 1:19:29. Di posisi ke tiga di raih Wartono dengan waktu 1: 20:23 menit. 

    Sementara itu, Ai Kusniati menjadi pelari putri finis pertama dengan waktu 1:30, disusul oleh Yulia di posisi kedua dengan waktu 1:41 dan posisi ke tiga oleh Risa Wijayanti dengan waktu 1:42.

    "Kodim 0705/Magelang menurunkan 30 personel yang digelar di sepanjang rute-rawan, karena rute lari harus seteril dan benar benar aman bagi pelari, " Pungkas Danramil.

    Pen: 0705/ Mgl.

    Rony

    Rony

    Artikel Sebelumnya

    Panwascam Mertoyudan Silaturahmi Dengan...

    Artikel Berikutnya

    Momen Hari Pahlawan,Bati Komsos Bersama...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kapolri dan Menteri P2MI Bersinergi Lindungi Pekerja Migran Indonesia
    Jenderal TNI (Purn) Dudung Abdurachman: SMSI Harus Tetap Solid dan Bergerak Maju
    DWP Bakamla RI Dukung Pemberdayaan UMKM dan Peran Perempuan di Jala Fair 2025
    Ayo Pindah ke Rembang, Surga Kuliner Ramah Kantong!
    Dandim 1715/Yahukimo Hadiri Sosialisasi Pemilihan DPRK Kabupaten Yahukimo Bersama Forkopimda

    Ikuti Kami