Peduli Kesehatan Warga, Babinsa Koramil 15/Dukun Dampingi Fogging

    Peduli Kesehatan Warga, Babinsa Koramil 15/Dukun Dampingi Fogging
    Babinsa dan Babinkamtibmas dampingi pelaksanaan fogging

    MAGELANG, - Babinsa Koramil 15/Dukun kodim 0705/Magelang Sersan Satu Sarjana bersama Bhabinkamtibmas Bripka Sriyono melaksanakan pendampingan kegiatan Fogging dari dinas kesehatan Kabupaten Magelang dan Puskesmas Dukun, di Dusun Dukun 1, Desa Dukun kecamatan Dukun, Rabu (02/11).

    Fogging bertujuan untuk mencegah merebaknya penyakit DBD, diharapkan dengan adanya fogging masyarakat akan terhindar dari penyakit demam berdarah. Dinas kesehatan Kabupaten Magelang, Puskesmas Dukun bekerja sama dengan pemerintah desa

    melakukan cegah dini terhadap penyebaran penyakit demam berdarah dengan dengan melakukan penyemprotan ataubfogging.

    Disamping mendampingi penyemprotan Fogging, Sarjana juga melakukan himbauan bersama perangkat desa, agar masyarakat tetap peduli terhadap lingkungan, salah satunya dengan menjaga kebersihan lingkungan sekitarnya dengan langkah 3M, yaitu menguras, menutup dan menimbun barang - barang yang sekiranya bisa sebagai sarang atau berkembang biaknya nyamuk.

    "Sebagai Babinsa kita dituntut mengetahui setiap perkembangan diwilayah binaan, kali ini kita mendampingi dinas kesehatan melaksanakan fogging, hal ini bertujuan untuk mencegah berkembangbiaknya nyamuk aedes aegypti yang dapat menyebabkan DBD, " terang Sarjana.

    Sementara itu Komandan Koramil 15/Dukun Kapten Arm Wadi pada kesempatan terpisah mengatakan, Koramil Dukun melalui para Babinsa terus melakukan monitoring wilayah, mencatat setiap perkembangan situasi untuk melakukan evaluasi serta deteksi dini dan cegah dini.

    "Di lapangan kita jalin komunikasi dan sinergi dengan aparat pemerintah termasuk dalam pelaksanaan fogging yang dilaksanakan di Desa Dukun untuk mengantisipasi mengantisipasi demam berdarah dengue (DBD) yang disebabkan oleh nyamuk Aedes Aegypti, “ jelas Danramil.

    Rony

    Rony

    Artikel Sebelumnya

    Bantu Kesulitan Rakyat Babinsa Sucen Masuk...

    Artikel Berikutnya

    Sambangi Warga, Babinsa Masuk Dapur Bantu...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kapolri dan Menteri P2MI Bersinergi Lindungi Pekerja Migran Indonesia
    Jenderal TNI (Purn) Dudung Abdurachman: SMSI Harus Tetap Solid dan Bergerak Maju
    DWP Bakamla RI Dukung Pemberdayaan UMKM dan Peran Perempuan di Jala Fair 2025
    Ayo Pindah ke Rembang, Surga Kuliner Ramah Kantong!
    Dandim 1715/Yahukimo Hadiri Sosialisasi Pemilihan DPRK Kabupaten Yahukimo Bersama Forkopimda

    Ikuti Kami