Bersama Warga, Koramil Mungkid Gotong Royong Sambut Kampung Pancasila

    Bersama Warga, Koramil Mungkid Gotong Royong Sambut Kampung Pancasila
    Anggota Koramil 13/Mungkid bersama warga gotong royong menyiapkan kampung Pancasila di Desa Mungkid, Kecamatan Mungkid, Kabupaten Magelang

    MAGELANG, - - Koramil 13/Mungkid, Kodim 0705/Magelang dipimpin Serka Surono bersama masyarakat melaksanakan gotong-royong menyiapkan kampung pancasila di Dusun Mungkid II, Desa Mungkid, Kecamatan Mungkid, Kabupaten Magelang, Senin (23/05/2022).

    Mewakili Danramil 13/Mungkid, Serka Surono mengatakan bahwa dalam kegiatannya anggota Koramil bersama warga secara gotong royong melaksanakan pembuatan pagar dan pengecatan serta penyiapan sarana dan prasarana lainnya.

    "Dengan gotong royong pekerjaan yang berat akan terasa ringan. Tentunya sekaligus menanamkan pengamalan Pancasila dan mengimplementasikan dalam kehidupan bermasyarakat", ujarnya.

    Sementara itu, Sekdes Mungkid, Deviana menyatakan dirinya bersama Ketua RW dan Karang Taruna siap mendukung  penyiapan Kampung Pancasila di Dusun Mungkid.

    "Merupakan suatu kehormatan bagi para pemuda-pemudi serta masyarakat, karena desa kami terpilih menjadi kampung Pancasila. Semoga kedepan, Desa Mungkid bisa menjadi contoh bagi desa lainnya", tuturnya.

    S. Muliyono : pendim0705

    Rony

    Rony

    Artikel Sebelumnya

    Gandeng  Provider Seluler, Polda Jateng...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Dan Bhabinkamtibmas Hadiri dan Pantau...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    176 Bintara Baru Resmi Dilantik, Pangdam IV/Diponegoro Tekankan Integritas dan Jiwa Kepemimpinan
    Lelang Parkir Tri Lomba Juang Diduga Bermasalah, LPKPP Ancam Bawa ke KPK
    Bakamla RI Siap Dukung Multilateral Naval Exercise Komodo (MNEK) 2025
    Kapolri dan Menteri P2MI Bersinergi Lindungi Pekerja Migran Indonesia
    Jenderal TNI (Purn) Dudung Abdurachman: SMSI Harus Tetap Solid dan Bergerak Maju

    Ikuti Kami